Mindset yang Harus Diterapkan untuk Ngeblog Bagi Pemula

Mindset Blogger Pemula
masnasih.com - Tak bisa dipungkiri sekarang apa-apa serba ingin dijadikan uang, termasuk blog adalah salah satu tempat yang sudah beralih fungsi, yang dulunya adalah sebagai tempat untuk sharing-sharing dan berbagi informasi terkini, sekarang sudah menjadi ladang mencari uang.
Tak hanya blog dengan jenis toko online saja, melainkan juga blog pendidikan sudah dijadikan ladang untuk mencari uang. Maka dari itu tak khayal kenapa banyak blog abal-abal yang muncul dengan konten yang kualitasnya di bawah standar keilmuan.
Siapa yang salah?
Tak ada yang salah, mari kita mulai benahi mindsetnya sedikit demi sedikit. Sekarang mesin telusur juga sudah berupaya untuk memilih dan menyajikan konten yang berkualitas tinggi, maka kita juga dituntut untuk mengikutinya pula. Dan risiko tidak mengikuti pola dari algoritma mesin telusur adalah tidak bisa mendapatkan pengunjung organik dari mesin telusur itu sendiri dan akibatnya frustasi karena blog tak kunjung menghasilkan uang.
Anggap saja sekarang mindset kita, blog = uang. Maka kita rubah mulai dari sekarang menjadi, blog adalah penyajian konten berkualitas tinggi.
Mindset ngeblog adalah menyajikan konten berkualitas tinggi harus diterapkan sejak dini. Ketika Anda mencari artikel di google tentunya yang Anda inginkan adalah artikel yang bagus, akurat, dan bisa dipertanggung jawabkan kevalidannya kan? Begitu juga dengan orang lain, mereka yang menggunakan mesin telusur juga mencari artikel yang berkualitas tinggi.
Mesin telusur juga tidak ingin mengecewakan penggunanya, maka ia juga mengupgrade kemampuannya untuk memfilter konten. Konten yang berkualitas tinggi akan diberi rating atas, konten yang berkualitas rendah akan diberi rating rendah pula. Kemudian kita masuk untuk mendapatkan uang dari blog. Kita tak bisa langsung mendapatkan uang dari blog melainkan harus melakukan step-stepnya yaitu membuat blog, memposting konten, dan mendapatkan visitor banyak.
Visitor banyak dan gratis dan tahan lama hanya bisa didapat melakui mesin telusur. Maka kita harus menaklukkan mesin telusur. Sedangkan mesin telusur menginginkan konten berkualitas tinggi, maka kita harus membuat konten berkualitas tinggi pula. Jadi mindset penyajian konten berkualitas tinggi harus diterapkan mulai sejak dini karena itu syarat wajib.
Mindset yang kedua, ngeblog adalah bersaing dengan ratusan ribu blogger di Indonesia untuk memberikan konten yang paling berkualitas dari pada yang lainnya. Jadi tidak hanya membuat konten berkualitas saja tetapi juga harus memperhatikan pesaing, jika kebetulan blognya mempunyai topik yang sama dengan yang lainnya.
Jika pesaing kontennya sudah berkualitas, maka konten blog kita juga harus lebih berkualitas. Kualitas tidak dipandang dari panjangnya kata dalam sebuah konten, akan tetapi mempunyai nilai lebih dan unik dari pada yang lainnya. Misalnya konten yang disajikan adalah tutorial, jika pesaing tidak menyajikan video maka kita sajikan video. Jika pesaing tidak menggunakan gambar, maka kita gunakan gambar. Intinya adalah konten kita lebih unggul dari pesaing.
Mindset yang ketiga, ngeblog itu konsisten dan terus belajar. Ada 3 hal yang patut diperhatikan saat ngeblog yaitu pengunjung setia, mesin telusur, dan pesaing. Tiga hal tersebut harus selalu diperhatikan. Konsisten membuat konten adalah cara untuk memperhatikan tiga hal tersebut.
Ketika kita tidak membuat konten sehari saja maka pesaing akan mengejar kita, ketika kita tidak konsisten dalam post konten maka pengunjung setia akan menjauh dan ketika kita tidak konsisten maka dalam hal bersaing dengan pesaing akan kalah.
Selain konsisten, kita juga perlu belajar. Mempelajari pola perilaku pengunjung. Misalnya tentang bounce rate. Konten mana yang kurang menarik di mata pengunjung, segera kita perbaiki. Belajar dari pesaing bagaimana mereka bisa mendapatkan pengunjung banyak, membuat konten menarik, dan sebagainya. Belajar memahami mesin telusur. Setiap saat mesin telusur bisa saja mengupdate algoritma. Dan ketika kita selalu update dan mempelajarinya maka akan lebih menyesuaikan dan terhindar dari hal yang tak diinginkan.
Tiga mindset tersebut adalah mindset dasar yang menurut saya perlu diterapkan bagi blogger pemula yang ingin mendapatkan penghasilan dari blog. Bagaimana pendapat Anda? Apakah ada mindset lain yang perlu diterapkan di pikiran para blogger pemula?

Komentar

Postingan Populer